Kamis, 31 Oktober 2013

Hai, Slope!

Kalo anak statistik pasti udah nggak asing lagi sama kata ini, slope. Banyak matkul di STIS yang memunculkan kata ini. Begitu dengar kata slope, aneh aja, aku jadi merasa terpanggil. Tiap dosen nyebutin slope, aku langsung refleks memandang.

Sabtu, 26 Oktober 2013

MASTERPIECE (Make A Special Training Educatif for Pioneer Islam Religius and Creative)


Sabtu, 26 Oktober.
Hari ini awalnya berasa berat sekali untuk dijalani. Betapa tidak, hari ini 2 agenda penting dilaksanakan dalam waktu yang bersamaan. H-14. Aku ingat hari itu aku mendapat sebuah jarkom

Selasa, 22 Oktober 2013

Malam dan keharuannya

Langit semakin kelam. Melarut dalam hari. Jarum jam sudah menunjukkan lewat tengah malam, tapi mataku masih terjaga, terjaga akan aroma malam yang pekat, hingga enggan untuk terpejam. Malam ini aku tersentuh akan dua hal yang membuatku terharu dan rasanya sungguh ingin menitikkan air mata. Well, 1 menit, 2 menit, dan menit-menitpun berlalu. Akhirnya tanpa sadar sukses juga membangunkan buliran hangat dari kelopak mata ini. Ya, Malam ini sungguh menyelimutiku dalam keharuan.

Kalian tau arti kesuksesan? bukan dia yang dengan lancar menyelesaikan suatu hambatan tanpa menemui suatu persoalan, bukan dia yang terkenal dengan puncak karier yang didapat secara instan, bukan dia yang berjalan dalam kesuksesan dengan menggunakan kaki orang lain, bukan. Kesuksesan saat kalian berhasil bangkit dari keterpurukan dan mencoba untuk tegap berdiri kokoh dengan kaki sendiri menghadapi tantangan zaman yang berliku, mengobati luka akibat kegagalan dengan berjuang sekuat tenaga untuk bisa meracik obat berupa kesuksesan. 
Satu quotes motivasi yang selalu kusukai dan menjadi alarm pengingat tersendiri di pikiranku :

"Kau tidak akan pernah merasakan manisnya kesuksesan jika kau tak pernah mengalami pahitnya kegagalan."

Setiap manusia pasti pernah menemui kegagalan, yang jadi titik intinya adalah bagaimana menyikapinya. Aku juga pernah gagal, dan itu memang menyakitkan. Namun belajar dari itulah kita akan menjadi lebih baik. Dan sebuah tulisan dari seorang teman sungguh membuatku terharu. Semua belum berakhir teman, mungkin saat kau sedang bersedih dan menangis, Allah sedang memelukmu, mengijabah tiap doa dan harapanmu, mengganti tetesan air matamu dengan kesuksesan yang gemilang di masa yang akan datang. Wahai teman, jalan masih panjang, kesuksesan tak ada yang tau kapan ia datang, bisa saja mungkin kau lebih dulu sukses dari kami, bisa saja, Allah Maha Tahu apa yang terbaik untuk hambaNya. Semoga kau tetap tegar. Mungkin jika berada di posisi itu aku juga akan bersedih sepertimu, dan aku masih belum yakin apakan aku bisa setegar dirimu. Maaf jika kemarin di saat aku mengurus akademik mahasiswa lain sana - sini, aku ternyata malah melewatkan orang-orang yang terdekat. Maaf jika aku tak mampu berbuat banyak untuk mengobati rasa sedihmu. Tapi yakinlah aku, kami dan semuanya selalu menyayangimu, mendoakan yang terbaik, aku yakin kita akan menemukan kesuksesan kita walaupun melalui jalan yang berbeda. Ah, benar saja, tulisan itu siratan hati yang tak bisa dibaca melalui lisan, bahkan ia jauh lebih dalam menyentuh hati, mewakili tiap perasaan yang tersimpan di hati.
Makanya aku selalu ingin menjadi penulis, agar aku mampu mewakili tiap ucapan hati yang terkunci rapat dimulutku menjadi sebaris kata indah yang dapat menghibur ribuan pasang mata. #yaah jadi melenceng dari topik. Intinya semangat teman! Ingatlah terus bahwa kesuksesan sedang menunggu kita di akhir cerita. :D

Selain tulisan yang menyentuh hati, satu lagi yang membuatku terharu. Tadi ba'da maghrib salah satu adek dari kelompok yang kubimbing saat magradika datang ke kosanku dengan membawa sebuah bingkisan kado. Dari kelompok algoritma katanya. Ya, kelompok magradika yang kudampingi. Hanya saja belum sempat kubuka karena tadi buru-buru pergi keluar menunaikan satu agenda penting. Saat malam sudah menggelayut tinggi, baru kutersadar, sebuah bingkisan cantik sedang menanti untuk dibuka. Kuprediksi layaknya kado lainnya, boneka, atau assesoris lucu lainnya. Ketika kubuka, seketika aku terpana, air mata menggelayut di pelupuk mata, Ya Allah, mereka memberikanku mukenah bersama sajadah. Inikah kebersamaan atas ukhuwah cinta Islam? Kebersamaan yang dibangun atas ukhuwah indah yang mereka rajut bersama. Aku sungguh terharu, terlebih atas tas mukenah yang mereka rakit sendiri dengan flanel dan assesoris lain. Cantiknya. Aku terharu, mereka mengolah dengan tangan mereka sendiri. :')
Adek-adek, anna uhibbukumfillah  :)
Walau magradika berakhir, Semoga silaturahim kita tetap terjaga di dalam dunia perkuliahan, bahkan mungkin hingga kita menjadi partner kerja di daerah nanti. Tetap pertahankan kekompakan, kreativitas, inovasi, serta persaudaraan kalian yang begitu tinggi. Karena inilah algoritma 55. You're always the best for me. :)


kado dari algoritma :')

Oh iya tak lupa juga makasiih buat dek fitri yang udah ngasi boneka cantik. Pokoknya makasiih banget buat adek-adek yang udah ngasi apapun itu. Thank you for all.. :)


Yaah, malam ini cukup sukses membuatku terharu. Apapun itu baik cerita sedih maupun cerita bahagia. Semoga akhirnya tetap tercatat sebagai kisah yang indah. :)

Percayalah, akan ada pelangi indah setelah hujan, dan akan ada senja merona yang mengakhiri fajar yang indah   -AF-

Jumat, 11 Oktober 2013

Sepetik Kisah di Perang Uhud

     Bongkar-bongkar file di laptop, trus ga sengaja nemu file ini. Tiba-tiba teringat suatu kegiatan yang merangkai kisah yang tak bisa kugambarkan dengan kata-kata. Kisah yang membawaku jatuh ke dalam ukhuwah indah yang menuntunku ke arah kebaikan . Ukhuwah yang sungguh manis. Aaah, bahkan terlalu manis jika kunikmati sendiri , hingga ia harus kubagi dengan saudara-saudara tercintaku di sana dalam suatu jalinan silaturahim :D
         Oke, jangan fokus ke kisahku, tapi fokus ke kisah di bawah ini aja. Kisah yang terjadi di zaman Rasulullah. Kisah yang sungguh menggetarkan jika dihayati dengan seutuhnya. Kisah yang menceritakan bagaimana Rasulullah SAW bahkan sampai terluka parah demi membela Islam, tentang bagaimana para sahabat yang setia melindungi Rasulullah dari serangan musuh, yang dengan gigih berjuang demi agama Allah. Perang dimana Islam mengalami kekalahan akibat kelalaian hingga merenggut banyak nyawa. Subhanallah. Kisah inspiratif yang patut kita renungkan, kisah yang menggugurkan banyak sahabat sebagai syuhada. Semoga kita mampu memetik hikmat di tiap rangkaian ceritanya.


PERANG UHUD



          Perang Uhud merupakan perang yang berkecamuk di dekat gunung Uhud. Sebuah gunung yang dikatakan oleh Rasulullah :“Ini gunung yang mencintai kami dan kamipun mencintainya.” Gunung  dengan ketinggian 128 meter kala itu, sedangkan sekarang ketinggiannya hanya 121 meter. Bukit ini berada di sebelah utara Madinah dengan jarak 5,5 km dari Masjid Nabawi.
        Perang ini terjadi pada bulan Syawall tahun ketiga hijrah Rasulullâh Salallahu ‘Alaihi Wassalam ke Madinah. Namun  mereka berselisih tentang harinya. Pendapat yang yang paling masyhûr menyebutkan bahwa perang ini terjadi pada hari Sabtu, pertengahan bulan Syawal.
         Perang ini dilatar belakangi oleh api dendam kaum Quraisy yang dipicuh oleh pengalaman pahit yang mereka alami pada waktu perang Badar yaitu banyaknya pemuka Quraisy yang gugur . Penyebab lain yang tidak kalah pentingnya yaitu misi menyelamatkan jalur bisnis mereka ke Syam dari kaum Muslimin yang dianggap sering mengganggu. Mereka juga berharap bisa memusnahkan kekuatan kaum Muslimin sebelum menjadi sebuah kekuatan yang dikhawatirkan akan mengancam keberadaan kaum Quraisy. Pengalaman pahit yang dirasakan oleh kaum Quraisy dalam perang Badar telah menyisakan luka mendalam nan menyakitkan. Betapa tidak, walaupun jumlah mereka jauh lebih besar dan perlengkapan perang mereka lebih memadai, namun ternyata mereka harus menanggung kerugian materi yang tidak sedikit.  Rasa sakit ini, ditambah lagi dengan tekad untuk mengembalikan pamor Suku Quraisy yang telah terkoyak dalam Perang Badar, mendorong mereka melakukan aksi balas dendam terhadap kaum Muslimin. Sehingga terjadilah beberapa peperangan setelah Perang Badar. Perang Uhud termasuk di antara peperangan dahsyat yang terjadi akibat api dendam ini.
     Pada malam Jum’at ketika itu, Rasulullah bermimpi. Keesokan harinya beliau  menceritakannya kepada para shahabat. Beliau  bersabda: “Saya lihat dalam mimpi, seperti mengayunkan pedang lalu patah di tengahnya. Ternyata itu adalah musibah yang dialami kaum mukminin pada waktu perang Uhud. Kemudian saya ayunkan lagi, lalu kembali menjadi lebih baik. Ternyata adalah kemenangan dan persatuan kaum mukminin. Dan saya lihat beberapa ekor sapi. Demi Allah, ini adalah kebaikan. Dan  ternyata mereka adalah kaum mukminin yang gugur sebagai syuhada”. 
       Pada awalnya Rasulullah  lebih  memilih  untuk tetap di Madinah, jika kaum Quraisy masuk barulah mereka diperangi,  karena Beliau ingin memanfaatkan bangunan-bangunan Madinah serta memanfaatkan orang-orang yang tinggal di Madinah. Namun para sahabat rasulullah berkata bahwa mereka tidak pernah masuk ke kota ini di masa jahiliyyah, bagaimana bisa mereka masuk ke kota ini di masa Islam. Lalu Rasulullah berkata :”tereserah kamu kalau begitu”. Dan beliau langsung mengenakan pakaian perangnya. Orang-orang Anshar menyadari bahwa mereka telah berani membantah pendapat Rasulullah. Lalu mereka datang menemui beliau dan berkata :”Ya Rasulullah, terserah Anda kalau begitu”. Beliau berkata :”tidak pantas bagi seorang Nabi jika sudah mengenakan pakaian perangnya, lalu melepas kembali sampai ia berperang”. Akhirnya merekapun berangkat, mula-mula dengan 1000 pasukan, 50 orang diantaranya pasukan panah. Namun di tengah perjalanan, Abdullah bin Ubay bin Salul berbalik pulang dan membawa 300 orang. Di antara alasan Abdullah membelot adalah karena Rasulullah  dan para shahabatnya tidak menyetujui usulnya untuk bertahan saja di dalam kota Madinah. Sedangkan  kaum musyrikin berjumlah 3000 orang . Seratus di antaranya adalah pasukan berkuda. Sayap kanan dipimpin oleh Khalid bin Al-Walid yang ketika itu belum masuk Islam. Sedangkan di sebelah kiri dipimpin oleh ‘Ikrimah bin Abu Jahl yang juga belum masuk Islam pada saat itu.      
      Rasulullah menyerahkan bendera kepada Mush’ab bin ‘Umair dan mengangkat ‘Abdullah bin Ummi Maktum menggantikan beliau sebagai imam shalat di Madinah. Beliaupun memilih beberapa pemuda. Siapa yang masih dianggap terlalu muda, tidak beliau bawa. Termasuk di antara mereka adalah Ibnu ‘Umar, Usamah bin Zaid, Al-Bara` bin ‘Azib, Usaid bin Zhahir, Zaid bin Arqam, Zaid bin Tsabit, ‘Arabah bin Aus dan ‘Amr bin Hazm. Adapun yang mampu, beliau gabungkan dalam pasukan, dan mereka adalah yang sudah berusia 15 tahun; di antaranya adalah Rafi’ bin Khadij dan Samurah bin Jundab.  Akhirnya Rasulullah n dan para shahabat meneruskan perjalanan hingga sampai di salah satu lembah di kaki gunung Uhud. Beliau jadikan Uhud berada di belakang pasukan muslimin. Dan beliau melarang mereka menyerang sampai beliau sendiri yang memerintahkannya.
      Nabi mengangkat Abdullah bin Jubair sebagai komandan bagi pasukan panah yang berjumlah lima puluh orang, kemudian beliau berpesan kepada mereka untuk tetap berada di markas mereka apapun yang terjadi kepada pasukan perang yang lain, sampai mereka dipanggil. Rasulullah n memerintahkan pula mereka agar menyerang kaum musyrikin dengan panah agar mereka tidak menyerbu kaum muslimin dari arah belakang.
      Setelah pasukan berhadapan, Rasulullah menawarkan pedangnya kepada shahabat. Beliau berkata: “Siapa yang menerima pedang ini dariku?” Para shahabat menjulurkan tangan mereka dan berkata: “Saya, saya.” Beliau berkata pula: “Siapa yang menerimanya dengan (menunaikan) haknya?” Kata Anas (rawi): “Merekapun menarik tangan mereka.” Lalu berkatalah Simak bin Kharasyah Abu Dujanah sambil berkata: “Saya yang menerimanya dengan haknya.” Maka diapun bertempur dengan pedang itu membelah  kepala-kepala kaum musyrikin.
        Abu Dujanah setelah menyambut pedang Rasulullah itu, mengikat kepalanya dengan sehelai kain merah yang sudah diketahui semua orang bahwa itu berarti dia siap bertarung sampai mati. Diapun memanggul pedang beliau dan berjalan di hadapan  Rasulullah sambil berlagak. Rasulullah melihatnya dan berkata :” Sungguh ini adalah cara berjalan yang dibenci oleh Allah, kecuali di tempat yang seperti ini.”
        Genderang perang berbunyi. Yang pertama kali memulai dari kalangan musyrikin adalah Abu ‘Amir. Namanya Abdu ‘Amr bin Shaifi dan dijuluki rahib, tetapi oleh Rasulullah  dia dipanggil Fasiq. Pada masa jahiliyah dia termasuk tokoh Aus, setelah Islam menyebar di Madinah dia merasa sesak dan menampakkan permusuhannya terhadap Rasulullah. Kemudian dia keluar dari Madinah dan bergabung dengan musyrikin Quraisy.
Di sana dia membangkitkan keberanian Quraisy untuk menyerang Rasulullah. Bahkan menjanjikan bahwa apabila kaumnya melihat dia tentu mereka akan mengikuti dan taat kepadanya. Ketika mereka sudah berhadapan dengan pasukan muslimin, Abu ‘Amir memanggil kaumnya agar mengikutinya. Tapi mereka justru berkata kepadanya: “Allah tidak menyenangkan penglihatan dengan kamu, wahai orang fasiq.”
         Petempuran berlangsung dengan hebat, masing-masing berusaha menjatuhkan lawannya. Abu Dujanah yang saat itu memegang pedang Rasulullah berhasil menembus  jantung pertahanan kaum musyrikin hingga mereka kocar-kacir. Pedang Rasulullah n yang di tangannya terayun menyambar setiap lawan, hingga akhirnya sampai di sebuah kepala ternyata kepala Hindun binti ‘Utbah isteri Abu Sufyan yang ketika itu masih musyrik. Abu Dujanah merasa tidak rela mengotori pedang Rasulullah n akhirnya menarik pedang itu dan mencari lawan yang lain. Hanzhalah putera Abu ‘Amir Fasiq, bertempur dengan hebatnya sampai ke jantung pertahanan musuh bahkan sudah siap menebaskan pedang ke kepala Abu Sufyan bin Harb ketika itu. Namun Syaddad bin Al-Aswad mendahuluinya, akhirnya diapun gugur sebagai syahid. Dan ketika itu dia sedang junub. Waktu itu, Hanzhalah sedang berpengantin baru dengan isterinya. Ketika dia mendengar panggilan jihad, dia segera bangkit menyambut seruan itu. Rasulullah menerangkan kepada sahabatnya bahwasanya malaikat memandikan jenazahnya.
          Kemenangan tampaknya menjadi milik kaum muslimin. Perlahan tapi pasti pasukan musyrikin mulai kewalahan. Akhirnya mereka melarikan diri meninggalkan gelanggang pertempuran meninggalkan wanita-wanita mereka. Inilah tahap awal jalannya pertempuran.
Dalam peristiwa ini, para shahabat wanita juga ikut bertempur dengan hebatnya. Sebut saja Ummu Imarah Nusaibah binti Ka’b yang ikut mengayunkan pedang, namun dia terluka hebat ditebas oleh ‘Amr bin Qami`ah yang ketika diserangnya mengenakan dua lapis baju besi.
       Pasukan musyrikin berantakan dan melarikan diri meninggalkan perempuan-perempuan  mereka. Melihat kejadian ini, pasukan panah yang berada di bagian belakang lupa dengan tugas yang dibebankan Rasulullah  kepada mereka. Akhirnya merekapun turun meninggalkan markas mereka. Kata mereka: “Lihat ghanimah (rampasan perang, red), ghanimah! Mari kita kejar. Musuh sudah kalah. Apalagi yang kalian tunggu?!”
Abdullah bin Jubair z berusaha mengingatkan mereka: “Apakah kamu lupa pesan Rasulullah ?” Namun kata mereka: “Demi Allah, kami akan datang ke sana untuk mengambil ghanimah.” Mereka tidak mengindahkannya, lantas merekapun turun dari bukit tersebut. Mereka merasa yakin kaum musyrikin tidak mungkin kembali. Tempat itupun kosong dari penjagaan. Kaum musyrikin melihat peluang ini, segera menempatkan posisi mereka. Akhirnya mereka berhasil mengepung barisan kaum muslimin. Mendapat serangan balik ini, beberapa gelintir shahabat di bukit itu masih berusaha bertahan. Namun merekapun gugur satu demi satu, semoga Allah mengampuni dan meridhai mereka. Perlahan namun pasti, pasukan musyrikin mulai menyerang ke depan. Sementara pasukan musyrikin yang tadi melarikan diri juga berbalik menyerang kaum muslimin. Keadaan kaum muslimin mulai terjepit, diserang dari arah depan dan belakang. Para shahabat  kocar-kacir. Kaum musyrikin maju mendekati posisi Rasulullah . Mereka berhasil melukai kepala beliau, memecahkan gigi seri beliau. Bahkan beberapa kali beliau terperosok ke dalam lubang yang digali oleh Abu ‘Amir Fasiq dan melempari beliau dengan batu-batuan.
       Dari Anas ra, katanya: “Ketika terjadi perang Uhud, kaum muslimin berlarian meninggalkan Nabi . Sedangkan Abu Thalhah tetap berdiri di hadapan Nabi  melindungi beliau dengan perisainya. Abu Thalhah adalah seorang pemanah ulung (sangat kuat dalam menarik panah). Pada waktu itu dia telah memecahkan dua atau tiga buah busur. Kalau ada yang melintas dengan membawa panah, beliau berkata kepadanya: “Serahkan panah itu kepada Abu Thalhah.” Nabi n berusaha melihat suasana pertempuran dari balik punggung Abi Thalhah. Abu Thalhah berkata: “Ayah dan ibuku jadi tebusanmu (aku mohon) janganlah anda melihat-lihat, nanti anda terkena panah musuh. Dadaku di dekat dadamu (sebagai perisai).”
       Dalam pertempuran sengit di bukit Uhud, Ibnu Qami’ah melancarkan taktik licik. Ia berteriak dengan lantang, bahwa Rasulullah saw telah terbunuh. Teriakan musuh Allah itu tentu saja sempat menggoyahkan kubu pasukan muslimin. Tetapi di saat yang sama, kabar bohong itu justru mengendurkan gencarnya serangan pasukan musyrikin Quraisy. Mereka serentak bersuka ria, karena merasa sudah mencapai tujuan dan cita-cita utamanya, yaitu membunuh Rasulullah saw. Dan ini menguntungkan pihak kaum muslimin. Dengan tanpa membuang waktu lagi Rasulullah saw - yang saat itu sudah berkumpul dengan para sahabat, termasuk Abu Bakar Ash-Shiddiq, Umar bin Khatab, Ali bin Abu Thalib - membawa pasukannya bergerak memutari bukit dan berupaya naik ke atas untuk mencapai tempat yang aman. Upaya itu tidaklah mudah, sebab penghadangan dari pihak musyrikin Quraisy masih terjadi. Namun segala halangan itu berhasil diatasi dengan baik, karena pasukan muslimin sudah kembali solid. Akhirnya pasukan Rasulullah saw berhasil mencapai puncak bukit. Dan Perang Uhud yang dahsyat itu pun berakhirlah sudah.
    Perang Uhud benar-benar pertempuran yang dahsyat. Keadaan pribadi Nabi  juga sangat menyedihkan. Apalagi kaum  musyrikin betul-betul dendam  kepada beliau. Beberapa prajurit musyrikin berusaha mendekati beliau, ada yang berhasil memecahkan topi baja beliau sehingga melukai kepala dan menembus pipi beliau serta memecahkan gigi seri beliau.
        Pada pertempuran ini pula salah satu pahlawan Islam, Hamzah bin Abdul Muththalib , gugur. Hindun binti Utba, isteri Abu Sufyan, membedah perut Hamzah RA dan mengeluarkan hatinya serta mengunyahnya untuk melepaskan kemarahannya. Para penyembah berhala memutuskan untuk kembali ke Makkah karena di dalam pandangan mereka, misi utama mereka telah tercapai.

PELAJARAN YANG BISA DIPETIK :
       Melalaikan tugas dan tanggung jawab maha penting, terlebih bila karena tergiur godaan dan nafsu duniawi, akan berakibat sangat fatal. Tidak saja bagi diri sendiri, tetapi juga bagi sesama dan lingkungan.
      Kesetiaan dan kecintaan para sahabat kepada Rasulullah saw sungguh tiada terbandingkan. Mereka rela mengorbankan jiwa raganya demi untuk keselamatan beliau. esetiaan.Sebab,  Baginda Rasul adalah figur pemimpin yang sempurna. Beliau memimpin dengan hati nurani dan menjalankan kepemipinannya secara bijaksana, adil, jujur dan penuh cinta kasih. Beliau juga pemimpin yang amanah dan memiliki integritas yang tinggi. Akhlak dan budi pekertinya pun sangat terpuji. Kehadirannya di tengah sahabat dan umatnya, senantiasa mendatangkan keteduhan, kesejukan dan ketentraman.
           
 Sumber :
*Buku Sirah Nabawiyah


Senin, 07 Oktober 2013

AMA2ING OCTOBER edisi "Felix Y. Siauw"

Setelah berlelah-lelah dengan beragam aktivitas di kampus, saatnya pulang. Walaupun belum sepenuhnya rangkaian kegiatan kampus selesai, tapi mau gak mau ya harus pulang, karena memenuhi janji sama orangtua. Seperti yang pernah kusebut di postingan terdahulu, habis kelar kepanitiaan magra mesti langsung balik. Yaudah sih ikut aja, daripada ntar ga dibolehin ikut panitia ini itu lagi. Seneng sih pastinya mudik, cuma berasa ada yang hilang. Mungkin masa transisi kali ya dari yang awalnya  sibuk banget, langsung jleb jadi santai tingkat dewa. Haha, jadi berasa ada yang hilang gitu. Kalo sebelumnya berangkat subuh pulang malem, di sini seharian diem di rumah doang. Apalagi di rumah cuma sendirian. Tapi ya udah sih dinikmati, itung-itung istirahat deh..
Dan maaf juga khususnya buat personil IMSAK karena gak bisa bantu hingga akhir. Bantu kasi semangat dari sini aja ya plus doa. Walaupun mungkin tahun ini katanya "puasa gelar dulu" tetap semangat! semoga tahun depan bisa kita sabet lagi gelar terbaiknya :)
Nah, back to topic, sebelum balik ke Pontianak, aku sempat ngeliat sebuah poster terpublish lebar di layar facebook. Dan konten poster tersebut membuatku semangat. Apa? Ada 2 talkshow sekaligus bung diadakan di Pontianak dengan pemateri yang gak main-main. Waktunya pas pula saat aku ada di Pontianak. Kalo kata pribahasa nih, Pucuk di Cinta, Ulam pun Tiba. Pas bangetlah buat ngisi kekosongan liburan :D
Ya, ada training dan bedah buku "How to Master Your Habits" bersama Ustadz Felix Y. Siauw dan juga ada Talkshow inspiratif "Sepotong Hati yang Baru" bersama Tere Liye. 
 Nih posternya...

Awalnya sempet galau mau ikut atau gak mengingat ntar kayak anak hilang di tengah kampus orang. Tapi kemudian ada temenku yang ngajak berangkat bareng, ya udah akhirnya ikut. Dan berhubung pula salah satu panitianya adalah sahabatku, jadi gak kebingungan juga beli tiketnya. Oke fix! Aku ikut ^^

Minggu, 6 Oktober 2013
Ternyata temenku berangkat duluan ke TKP karena suatu alasan, akhirnya aku berangkat sendirian. -_-
Aku berangkat agak telat. Niatnya sih mau langsung datang pas acaranya udah mulai aja gitu biar gak kikuk. Tapi pas nyampe, suasana auditorium Polnep rame banget, antrian buat masuknya panjang. Jadi agak nyesel juga sih berangkatnya gak awal-awal. Pas masuk ke audit, ternyata temenku udah nunggu dan nge tag 1 kursi kosong disebelahnya buatku. Tapi yah karena datangnya emang telat, jadinya dapet kursi di belakang. Tapi setidaknya dapet kursilah, daripada yang dateng lebih akhir lagi, pada gak kebagian kursi. Ini kayaknya pesertanya membludak deh, di luar ekspektasi panitia, jadinya panitia-panitia pada gotong royong ngangkatin kursi buat peserta. Semangat ya panitia. hehe..


Oke.. Masuk ke bedah bukunya.. Wiih, akhirnya bisa ngeliat Ust. Felix Siauw dari deket.. Yang kemarennya cuma bisa nyimak kultwit nya doang, baca bukunya doang, sekarang bisa denger langsung ustadznya ngomong. :D
Kali ini kita ngupas habis buku "How to Master Your Habits"
Berikut sedikit ulasannya..
Jadi semua kemahiran kita itu tidak tergantung karena bakat, maupun akal, tapi karena Kebiasaan.
95% keseharian kita adalah habits, seperti cara berpikir, cara bertindak, dan cara berprilaku. Diri kita itu ibarat lahan kosong, dan habits adalah tanaman. Bila kita tidak menanam bunga dan tanaman-tanaman yang indah secara berkesinambungan, maka jangan heran akan muncul rumput-rumput liar yang memenuhi lahan kosong tersebut. Bahkan, rasa husnudzon maupun suudzon itu juga habits. Ketika kita sudah terbiasa bersuudzon kepada orang lain, maka akan dengan mudah pikiran kita untuk terdoktrin akan hal-hal yang memancing kita untuk bersuudzon. Bohong dan jujur itu juga habits. Jika sudah terbiasa berbohong, maka akan dengan mudah mulut kita untuk berucap kebohongan.


Habits itu berawal dari hal-hal kecil, yang kemudian terus dilatih dan dibiasakan hingga lama-lama akan menjadi besar. Maka dari awal jangan dibiasakan untuk berbuat keburukan, bahkan jika itu keburukan kecil sekalipun. Sebaliknya, kita jangan meremehkan kebaikan seseorang walaupun itu kecil. Karena ingat! "Dari hal-hal yang kecil maka akan tumbuh sesuatu yang besar" 
Kemudian kemarin kami diajarkan suatu pengandaian yang terus-menerus kami ucapkan berulang hingga ia tertanam di pikiran.

"Ayahnya bernama Latihan, Ibunya bernama Repetisi, Kemudian mempunyai anak namanya Habits"

Apa maksudnya?
Maksudnya, asalkan rajin dilatih dan diulang berkali-kali, maka suatu hal tersebut akan menjadi habits. Tidak harus punya motivasi, karena motivasi itu hanya kunci pembuka awalnya saja, dan tidak harus menggunakan pikiran. Asalkan 2 hal tadi ditanamkan, maka habits akan muncul dengan sendirinya bahkan tanpa kita sadari.
Habits itu bermula dari yang tidak bisa dan sadar menjadi bisa dan tidak sadar. Karena jika sudah menjadi suatu kebiasaan terkadang kita refleks melakukannya tanpa kita sadari. Ya itulah habits.
Untuk menjadi expert seseorang harus berlatih selama 10 ribu jam terlebih dahulu, bahkan seorang pemain basket terkenal harus berlatih memasukkan bola ke dalam ring basket selama 18 ribu kali baru kemudian ia mampu memasukkan bola tepat sasaran.

Imam syafi'i berkata :
Wahai saudaraku, kalian tidak akan dapat menguasai ilmu kecuali dengan 6 syarat yang akan saya sampaikan: dengan kecerdasan, bersemangat, kesungguhan, dengan memiliki bekal (investasi), bersama pembimbing, serta waktu yang lama!
Dan kata ustadz Felix, kalo mau jadi penulis, mesti coba luangkan waktu tiap harinya untuk menulis. Tulislah apa saja yang ingin ditulis. Sebenarnya sih kurang lebih 3 jam tiap harinya, namun mengingat jadwal STIS yang padat merayap, mungkin aku mau coba dari 1 hari 1 tulisan boleh kali yaa, itung-itung buat percobaan dulu. Semoga berhasil, setidaknya dijadiin habits dulu, baru nanti kalo udah jadi habits kita poles-poles dikit tulisannya biar jadi tulisan yang menarik dan bermanfaat.
Coba dari yang kecil baru kemudian menjadi hal yang besar! Yeah, I got it!! ^^

Sepetik kalimat dari Ustadz Felix Siauw :

" It's not what they do, but what they did "

Jangan lihat bagaimana ia sekarang, tapi lihat apa yang ia lakukan sebelumnya. Bahasa sederhananya, Jangan lihat hasil, tapi lihat prosesnya. Jangan lihat kesuksesannya sekarang, tapi lihatlah jalan dan perjuangan untuk menggapai kesuksesan tersebut.

Dan biar gak bosan di pertengahan jalan, luruskan motivasi awal. Cari motivasi bukan untuk diri sendiri, bukan untuk orang lain, tapi untuk Allah SWT.

Super sekali training dari Ustadz Felix Siauw ini, gak sia-sia datang. Ilmunya sungguh ngena. Terima kasih ya Ustadz sudah mau berkunjung ke Pontianak dan berbagi ilmu kepada kami :D
Terima kasih juga kepada FE Universitas Tanjungpura selaku panitia penyelenggara yang sukses menyelenggarakan acara dengan guest start yang waaw abis :)

Oh iya, selain ilmu yang didapat, di sini juga ternyata aku bisa ketemu banyak banget teman-teman SMA ku. Waah, jadi berasa reuni Smansa ih :') 
Secara mereka kan banyak yang kuliah di Untan..
Bisa kumpul-kumpul lagi trus ngagendain kumpul bareng :3
Terus ketemu kakak-kakak FDRM jugaa, kangen banget sama ukhuwah organisasi satu ini, organisasi rohis SMA ku :')
Setidaknya liburanku juga tidak hanya diam sia-sia. Selain ilmu dapet, reuninya dapet, kangennya terbayarkan.. hmm.. Seperti tema kegiatannya, AMA2ING OCTOBER, it's so really ama2ing october :)
Oke, next talkshow, kamis nanti, 17 Oktober, bersama bang Tere Liye..
Can't wait it.. ^^


Photo by panitia dokumentasi kegiatan AMA2ING OCTOBER