Jika kamu merasa lelah dan tak berdaya dari usaha yang sia-sia, Allah tahu betapa kerasnya engkau berusaha.
Ketika segala sesuatu menjadi tidak masuk akal dan kamu merasa tertekan, Allah dapat menenangkanmu.
Ketika sudah menangis sekian lama dan hatimu masih terasa pedih, Allah sudah menghitung air matamu.
Ketika kau fikir bahwa hidupmu sedang menunggu sesuatu yang tak kunjung datang, dan waktu terasa berjalan begitu saja, Allah sedang menunggu bersamamu.
Ketika kau merasa sendirian dan teman-temanmu tidak mempunyai cukup waktu untukmu, Allah selalu berada di sampingmu.
Ketika kau mendambakan sebuah cinta sejati yang tak kunjung datang untukmu, Allah mempunyai Cinta dan Kasih yang lebih besar dari segalanya dan Dia telah menciptakan seseorang yang akan menjadi pasangan hidupmu kelak.
Ketika kau merasa bahwa kau mencintai seseorang namun kau tahu cintamu tak berbalas, Allah tahu apa yang ada di depanmu dan Dia telah mempersiapkan segala yang terbaik untukmu.
Ketika kau merasa telah dikhianati dan dikecewakan, Allah dapat menyembuhkan lukamu.
Jika tiba-tiba kau mendapat dan melihat jejak-jejak harapan, Allah sedang berbisik kepadamu.
Ketika segala urusanmu berjalan lancar dan kau mengucapkan syukur, Allah telah memberkatimu.
Ketika kau memiliki tujuan untuk dipenuhi dan mimpi untuk digenapi, Allah sedang membuka matamu dan memanggil namamu.
"(yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. ingatlah hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenang. (QS. Ar-Ra'd : 28)
Sumber : http://prabudiansori.wordpress.com/kata-bermakna/ dengan sedikit perubahan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar